Pantun Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 73 Tema hari Kemerdekaan Terbaik dan Terpopular

Indonesia sudah merdeka selama 73 tahun sejak 17 Agustus 1945. Perjuangan para rakyat Indonesia dalam mengusir para penjajah yaitu Belanda,Jepang,dan Portugis selalu kita peringati. Di tahun 2018 ini kembali lagi kita merayakan HUT (Hari Ulang Tahun) RI yang ke 73. Ada banyak kata ucapan, Puisi, Pantun, kata kata bijak bahkan kata mutiara yang di sampaikan.
Pantun Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 73 Tema hari Kemerdekaan Terbaik dan Terpopular

Kali ini intipinformasi akan mengulas tentang 17 Agustus dimana banyak sekali kegiatan yang bisa dilakukan. Perlombaan, pergelaran kesenian, Upacara Bendera sampai dengan menghias panggung dan pintu gerbang. Ini semua sebagai bentuk kecintaan kita untuk tanah air Indonesia.

Pantun HUT RI ke 73 kali ini, ada yang memberikan semanggat buat seluruh rakyat dan ada juga Pantun lucu dan Gokil. Disini yang membuat lucu adalah tema perlombaan 17 Agustus. Mulai awal bulan sampai akhir bulan ini akan terus ada pertandingan pertandingan yang di adakan Panitia. Pengumpulan dana juga sudah mulai dilaksanakan dengan membuat beberapa Proposal.

Bagaimana penasaran dengan Pantun ucapan HUT RI ke 73 yang baik dan unik. Selain kata-kata/ucapan ada juga beberapa foto gambar dengan tulisan Pantun yang bisa anda bagikan ke media sosial Facebook (FB), Instagram (IG), Whatsapp (WA), Twitter, BBM dan Google +. Jangan lupa lampirkan link sumbernya ya jika share ke media sosial.

10 Pantun HUT RI ke 73 (17 Agustus 2018) tema hari Kemerdekaan Terbaik dan Terpopular

Marilah bersama bersatu dihati,
Bersama membina bangsa Indonesia,
Impian merdeka belum dikecapi,
Bangun rakyat Indonesia, bangun bersama

Bunga kenanga kuncup terbuka
Tumbuh merekah dihisap kumbang
Indonesia sudah merdeka
Seluruh rakyat pastilah senang

Ingatkah kamu hari itu,
Sewaktu negaraku lahir merdeka,
Ingatkah kamu hari itu,
Titik permulaan negara kita


Berkobar kobar semangat membara,
Membela rakyat, membina negara,
Menjulang impian rakyat jelata,
Membina martabat sebuah bangsa

Kini hampir separuh abad berlalu,
Semarak lagikah semangat merdeka,
Ingatkah kamu hari itu,
Sewaktu negaraku lahir merdeka

Terkenang kembali saat gemilang,
Sahutan 'Merdeka !!' berulang kali,
Impian seluruh rakyat terjulang,
Senyum di muka, Gembira di hati


Wahai saudaraku dari Indonesia,
Ukirkanlah semangat merdeka dihati,
Jangan persiakan perjuangan merdeka,
Hasil merdeka bersama kita dinikmati

Masih banyak perjuangan kita,
Ingatlah semangat ketika merdeka,
Satukan hati dan kerahkan usaha,
Agar tercapai jua impian merdeka

Ampas padi tanggung dibuang
Bunga kembang hanya rekaan
Bakti kami pada pejuang
Sudilah lanjutkan kemerdekaan

Putar-putar tiang menara
Dilihat dari Prabumulih
Kibar-kibarlah ini bendera
Bendera Sang saka merah putih

Apakah anda memiliki Pantun ucapan tentang hari Kemerdekaan atau bertemakan kemerdekaan. Silahkan berbagi di kolom komentar blog ini untuk teman-teman yang kesulitan dalam membuat Pantun. Beberapa contoh Pantun ini bisa anda gunakan secara bebas karena saya juga mendapatkannya dari Profesor google.

Bisa untuk perlombaan berbalas pantun di sekolah, di universitas, di tingkat RT, RW, Kelurahan, Kecapamatn bahkan ke tingkat Kota. Cara membuat pantun cukup mudah karena anda cukup memberikan huruf yang sama antara bait pertama dan ketiga, bait kedua dan ke empat. Selamat hari kemerdekaan, semoga informasi ini bermanfaat, sekian dan terimakasih.

Belum ada Komentar untuk "Pantun Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 73 Tema hari Kemerdekaan Terbaik dan Terpopular"

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel